Minggu, 17 Mei 2015

Dipersatukan dengan cara yang Unik

Setelah melalui ijab qobul yang Sah,, sang mempelai wanita dibawa ke rumah mempelai laki-laki. Disana situasi nya cukup berbeda dari rumah sang mempelai wanita. Aku sendiri tak tau apa alasannya mempelai wanita dibawa kerumah mempelai laki-laki setelah ijab qobul, mungkin saja karena adat mereka seperti itu.
Tahap demi tahap acara berlangsung. Sampai pada akhirnya pemberian wejangan terhadap kedua pengantin. Ada hal yang menarik yang baru saja aku ketahui, bahwa awal mereka bertemu karena sang mempelai wanita membeli minyak tanah ke tempat mempelai laki-laki. Pertemuan mereka ternyata membawa kabar baik untuk kedua keluarga besar. Pada Tanggal 16 Mei kemarin, temanku sudah sah untuk suaminya. Berawal dari membeli minyak tanah, Allah memberikan rezeki lain yang tak diduga. Yaitu jodoh yang sholeh.

Ada dua moment yang aku suka selama berlangsung nya acara. 
  1. Ketika setelah ijab qobul jangan lupa berdoa yang sungguh-sungguh untuk jodoh yang belum datang. Semoga diberikan jodoh yang terbaik dan segera dipertemukan. Ini bagi yang belum menikah. Untuk yang sudah menikah maka berdoalah untuk kelanggengan keluarga yang sudah dijalani, semoga Allah selalu memberikan banyak limpahan keberkahan untuk keluarga kecilmu dan diberikan keturunan yang soleh/ah
  2. Wejangan yang diberikan orang tua yang sudah berkeluarga dan telah mengerti segala situasi dan permasalahan selama berumah tangga. Masukan dari mereka itu sangat bermanfaat dan cernalah baik-baik. Maka Lautan samudra yang engkau lalui dapat terlewati dengan partner yang solid :)
Setiap orang yang dipersatukan itu sudah ada cara yang terbaik untuk dipertemukan. Maka setelah dirimu memasrahkan semuanya pada Allah, setelah berikhtiar yang panjang. Tunggulah.. Jodoh mu akan datang dengan cara yang unik. Terus bermohon lah kepada Allah, agar dia adalah jodoh yang terbaik untukmu dan untuk agamamu. Teman-teman yang sedang berikhtiar jangan lupa bahwa Allah telah menakdirkan setiap nyawa dengan jodoh yang terbaiknya. Tinggal kita menyambutnya dengan cara yang membawa kemaksiatan atau lebih menuju ke syar'i. Wallahua'alam...

*Libatkan Selalu Allah dalam urusanmu. Termasuk masalah jodoh. Karena Jodoh itu misteri dan jangan sampai salah memilih.. Selamat Berjuang Solihah..  ^^

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

~positive thinking~